Medan, 8 Juni 2021

C:\Users\ACER\Downloads\WhatsApp Image 2021-05-24 at 07.50.58.jpeg

PERSEKUTUAN SISWA

  • Bersyukur untuk hikmat yang selalu Allah berikan kepada para pelayan siswa untuk menggerakkan pemuridan di Persisten Medan.
  • Bersyukur empat kelompok siswa yang ada kontinu berjalan dan siswa-siswa bertumbuh.
  • Bersyukur untuk 16 CPKK yang telah dipersiapkan mulai dari memahami visi pemuridan dan visi KK sampai metode memimpin KK. 
  • Bersyukur untuk pengurus siswa yang terus berjuang dengan segala kreativitas menjangkau siswa-siswa di Medan.

Doakan:

  • Para pengurus persekutuan siswa sekolah tetap semangat dan menjalin komunikasi yang baik dengan para pembina sekolah. Kiranya para pembina (dan Kepala Sekolah) mengizinkan kebaktian virtual. 
  • Kiranya dalam “PMS berbasis Kelompok Kecil,” adik-adik siswa mengalami perjumpaan dengan Allah dan bertumbuh semakin serupa dengan Kristus. 
  • Para pemimpin kelompok kecil mampu menciptakan dinamika KK yang sehat sehingga setiap anggota kelompok dapat saling memodelkan kemuridan.

PERSEKUTUAN MAHASISWA

  • Bersyukur saat ini ada 1.210 KK, 5.541 AKK, 434 Pemimpin Kelompok Kecil berstatus Mahasiswa, 650 Pemimpin Kelompok Kecil berstatus Alumni, 378 Calon Pemimpin Kelompok Kecil, dan 39 unit pelayanan mahasiswa.
  • Selama pandemi kelompok masih tetap berjalan, meski beberapa kelompok tidak melakukan kelompok kecil.
  • Pengurus PMK-TPPM yang terus berjuang mengerjakan pelayanannya di tengah kesibukan studi dan pekerjaan.
  • Bersyukur untuk unit pelayanan/kampus di Medan yang semakin bisa menyesuaikan diri dengan pelayanan online saat ini.

Doakan:

  • Komitmen dan kesungguhan setiap PKK untuk membangun kegerakan pemuridan melalui KTB-KTB dan kelompok kecil. PKK dapat mengupayakan segala cara untuk memuridkan setiap AKK-nya sehingga mengalami pertumbuhan serta semakin berlipat ganda orang-orang yang memuridkan kembali.
  • Pengurus PMK-TPPM Tuhan berkati dalam mengerjakan pelayanannya di tengah kesibukan studi, pekerjaan dan pergumulan-pergumulan yang mereka alami.
  • Semua kampus agar dapat mengokohkan dan mengakarkan pemuridan melalui program dan kegiatan yang diadakan. Doakan juga semua KTB-KTB atau kelompok kecil di setiap kampus dapat berjalan dengan baik.
  • Persiapan calon PKK untuk menjangkau dan memuridkan mahasiswa baru di tahun 2021, supaya mereka bisa memikirkan metode-metode yang efektif dan adaptif sesuai dengan konteks dan tantangan saat ini.
  • Beberapa kampus yang sedang mempersiapkan regenerasi pengurus/koordinasi untuk 2020-2022, kiranya Tuhan mengutus mahasiswa yang mau berkomitmen melayani.

PERSEKUTUAN ALUMNI

  • Bersyukur seluruh program kerja yang sudah berlangsung. Pelayanan yang dilakukan secara online yaitu Mimbar Bina Alumni, Persekutuan Guru, Persekutuan Family Ministry, Persekutuan Medis, Kamp Alumni Se-Sumatera Utara.
  • Sangat bersyukur Tuhan berikan kemampuan beradaptasi sehingga setiap pengurus dimampukan melayani dalam masa pandemi.
  • Berdoa untuk kegerakan pemuridan KTB single, KTB medis dan KTB pasutri supaya senantiasa berjuang ditengah pandemi dan senantiasa mengalami penggembalaan Tuhan.
  • Pelaksanaan aksi peduli mahasiswa dan alumni yang terkena dampak Covid-19. Doakan agar aksi yang dikerjakan saat ini terus menjadi perpanjangan tangan Tuhan untuk menolong teman-teman kita yang kesulitan dalam dana.
  • Finalisasi langkah konkret follow up KARSU (Kamp Alumni Se-Sumatera Utara) per Kapita Selekta, yang sedang dikerjakan oleh mantan panitia dan moderator tiap KAPSEL (Kapita Selekta) KARSU. 
  • Berdoa untuk beberapa kegerakan misi yang sudah mulai berjalan seperti Love Papua dan Urban ministry, supaya alumni makin banyak yang terlibat.
  • Doakan supaya semua pengurus alumni (BPH, pembinaan, MBA, Misi, IG wirausaha, birokrat, persekutuan guru (TCF), dosen, Pasutri (pasangan suami istri), Medis) bisa terlibat dalam mengerjakan pelayanan tiap bagian dan bersama, sehingga melalui PAK kegerakan alumni yang mentransformasi di berbagai bidang (area) dapat tergenapi.
  • Berdoa Untuk beberapa daerah perintisan pelayanan regional saat ini (ada Sibolga, Nias, Tanah Karo, Kisaran) supaya pemuridan di daerah ini bisa berjalan dan yang belum bisa segera dimulai serta alumni yang sudah mengalami pemuridan bisa terlibat aktif dalam kegerakan perintisan ini.
Subscribe
Notify of
0 Comments
Most Voted
Newest Oldest
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x