Sulawesi Utara (Manado), 13 Juni 2021
Pelayanan Siswa
Bersyukur untuk 12 KTB siswa dengan 12 PKK dan 37 AKK yang mau dibina melalui KK sekalipun di tengah kondisi pandemi yang mengharuskan pertemuan secara virtual. Bersyukur untuk keterlibatan para siswa yang begitu semangat mengerjakan pelayanan digital di masa-masa pandemi saat ini.
Doakan:
- Doakan PKK siswa di Manado dapat serius memuridkan.
- Doakan untuk AKK yang sampai saat ini masih sangat sulit dihubungi dikarenakan berbagai macam alasan, kiranya ada semangat baru dalam diri mereka untuk memperjuangkan pertumbuhan rohani lewat KK.
- Doakan pula untuk persekutuan besar siswa yang rutin dikerjakan.
Pelayanan mahasiswa
Bersyukur untuk 49 KK dengan 34 PKK dan 147 AKK yang boleh terlibat dalam KK hingga saat ini, termasuk 2 KK di daerah perintisan Tobelo dengan 10 AKK dan bersyukur untuk 3 KK yang terbentuk di awal tahun ini.
Doakan:
- Doakan salah satu AKK yang didoakan untuk terlibat dalam perintisan pelayanan di Tobelo.
- Doakan untuk perjuangan setiap PKK dalam membimbing dan menghubungi AKK yang sulit untuk dihubungi.
- Doakan pembinaan dalam bentuk PB yang diselenggarakan dalam paket-paket pembinaan, kiranya dapat menolong pertumbuhan kerohanian mahasiswa yang dilayani.
Pelayanan Alumni
Bersyukur untuk 7 KK Alumni, KTB Alumni lanjutan dari KK lingkar 1 mahasiswa, KTB Pasutri, KTB Profesi.
Doakan:
- Doakan supaya alumni-alumni ini dapat bertumbuh melalui pembinaan-pembinaan yang dilakukan.
- Doakan untuk PA alumni di kota Tahuna dan Tobelo, Kotamobagu.
- Doakan untuk pembinaan special leader, program ini dikerjakan untuk memperlengkapi alumni agar efektif dalam mengerjakan pelayanan mereka didunia profesi termasuk keluarga dan gereja.
Pelayanan Tondano
Bersyukur untuk 42 KK dengan 27 PKK dan 117 AKK yang terbina hingga saat ini. Bersyukur untuk pelayanan multimedia, terkhusus keterlibatan adik-adik pengurus yang memiliki potensi dalam pelayanan digital.
Doakan:
- KK yang ada terus dikerjakan oleh PKK dan AKK, kiranya mereka setia dengan komitmen masing-masing. Doakan agar alumni baru tetap semangat untuk melayani dan memimpin KK.
- Doakan juga untuk pelayanan literatur agar mahasiswa dan alumni bersemangat memanfaatkan perpustakaan di rumah persekutuan untuk memperlengkapi diri mereka.
- Doakan untuk penerbitan buletin Mathetes sebagai media informasi pelayanan Perkantas Tondano.
- Doakan pula untuk perintisan di kota Tomohon dan saat ini sudah ada 2 kelompok kecil yang terbentuk, berharap akan ada multiplikasi dan akhirnya dapat berdampak bagi perintisan pelayanan mahasiswa di UKIT Tomohon dan Universitas Sari Putra Tomohon.